Publikasi H3
>
Informasi Detail
>
Hidrologi
Kegiatan Pengukuran Debit Sungai Menggunakan ADCP (Acoustic Doppler Current Profiler)
Kegiatan pengukuran debit sungai menggunakan Acoustic Doppler Current Profiler (ADCP) telah dilaksanakan di Sungai Bondoyudo, Sungai Jatiroto, Sungai Tanggul, dan Sungai Asem. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memperoleh data debit aliran sungai secara akurat serta untuk membandingkan hasil pengamatan muka air dan debit antara AWLR manual dan AWLR otomatis di lokasi-lokasi tersebut. Pengukuran dilakukan dengan metode lintasan melintang menggunakan ADCP yang mampu merekam kecepatan arus dan kedalaman secara simultan. Data yang dihasilkan menjadi acuan untuk evaluasi kinerja sistem pemantauan otomatis, serta mendukung pengelolaan sumber daya air secara efektif. Kegiatan ini dilaksanakan atas kerja sama antara UPT PSDA Wilayah Sungai Bondoyudo Baru, Bidang PSDA Dinas PU SDA Provinsi Jawa Timur, dan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas.
Bagikan Artikel